Survei BI: Indeks keyakinan konsumen Desember turun tipis

H Anhar

HASIL survei terkini Bank Indonesia (BI) memaparkan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) turun tipis dari level 124 pada November 2025 menjadi 123,5 pada Desember 2025. Penurunan IKK terjadi terutama di sejumlah kota yang terdampak bencana Sumatera.

Meski demikian IKK masih berada di level optimistis atau di atas 100. “Tetap kuatnya keyakinan konsumen pada Desember 2025 ditopang oleh Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK),” ucap Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Ramdan Denny Prakoso lewat keterangan resmi, Jumat, 9 Januari 2025.

Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) dihitung dari rata-rata Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK). Pada Desember 2025 IEK tercatat sebesar 135,6, turun dibandingkan dengan indeks bulan sebelumnya sebesar 136,6.

Dalam laporan yang dipublikasi BI tersebut, disebutkan bahwa persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini tetap kuat. Tercermin dari IKE Desember 2025 sebesar 111,4, relatif stabil dibandingkan dengan 111,5 pada bulan sebelumnya.

Berdasarkan kelompok pengeluaran, keyakinan konsumen pada Desember 2025 meningkat untuk kelompok pengeluaran Rp 2,1-5 juta. Peningkatan IKK tertinggi tercatat pada kelompok pengeluaran Rp 4,1-5 juta. Berdasarkan kelompok usia, peningkatan IKK hanya terjadi pada kelompok usia 31-40 tahun yaitu sebesar 127,5.

Secara spasial keyakinan konsumen mengalami peningkatan di mayoritas kota yang disurvei, terutama di Banten, Mataram, dan Ambon. “Sementara itu, IKK mengalami penurunan di beberapa kota, terutama di Medan dan Padang yang dipengaruhi oleh dampak bencana Sumatera.”

Pilihan Editor: Kami Membantu Perusahaan Berinovasi Mengembangkan Bisnis

Also Read

[addtoany]

Tags